Suasana hati bisa naik turun setiap harinya. Bahkan, ketika merasakan sebuah kegagalan, terkadang Mahapuan mungkin juga berpikir: saya ingin menghilang saja.
Sebenarnya kenapa ya kita bisa merasa ingin menghilang setiap hidup terasa berat? Jawabannya banyak. Mungkin ada banyak beban hidup yang Anda alami, mungkin Anda kelelahan dengan segala kewajiban yang harus Anda selesaikan tiap hari.
Atau saat Anda merasa tertekan, mungkin saat itulah Anda mungkin merasa tidak dapat melakukan apa-apa dan berharap tiba-tiba hilang sebelum membuat semakin banyak kekacauan.
Menurut Konselor Kesehatan Mental, Rachel Gersten, keinginan untuk kabur atau menghilang menjadi sweet escape bagi sebagian besar orang ketika menghadapi masalah. Sebab, rasa malu melibatkan rasa tidak nyaman dan disertai dengan respons fisiologis tubuh pada pelepasan atau penarikan perilaku setiap orang.
Cara Mengatasi Perasaan Ingin Menghilang
Ketika Anda merasakan ingin menghilang, mungkin beberapa hal di bawah ini bisa membantu Mahapuan untuk mengatasinya.
1. Mengambil Jeda
Rachel Gersten merekomendasikan waktu untuk mengambil jeda ketika Anda merasakan ingin menghilang. Anda bisa mencatat perasaan-perasaan yang muncul, pikiran-pikiran yang membuat Anda ingin menghilang.
2. Tidak Mengasingkan Diri
Kadang-kadang ketika rasa malu muncul, Anda merasa perlu mengasingkan diri dari hal-hal yang tidak Anda sukai. Bisa jadi karena Anda merasa perlu mendengarkan apa yang emosi kita coba sampaikan.
Namun, menurut Gersten justru kita harus bertindak berlawanan. Ketika emosi mengajak kita untuk menjauh, lawanlah untuk mengurangi rasa malu.
3. Rehat
Gersten menyarankan Anda untuk rehat dari hal-hal yang membuat Anda ingin menghilang selama itu memang membantu Anda. Mungkin Anda bisa berlibur, mengambil cuti seharian untuk melakukan hal-hal yang Anda suka, dan lainnya.