Begitu menginjak usia 60 tahun, beberapa dari kita mungkin bertanya: Bagaimana aku bisa menjalani masa tua dengan hidup yang sehat dan bersemangat?
Beruntunglah kita yang punya pertanyaan itu. Soalnya, kita didukung oleh seluruh dunia dengan adanya UN Decade of Healthy Ageing–inisiatif dari Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk meningkatkan kualitas hidup warga senior.
Inisiatif ini dideklarasikan 14 Desember 2020, sebagai respons atas populasi dunia yang menua dengan cepat. Menurut data PBB, sekarang ada lebih dari satu miliar orang berusia 60 tahun ke atas. Kebanyakan tinggal di negara berpendapatan menengah dan rendah. Mereka tidak punya akses yang diperlukan hal mendasar. Yang lain lagi menghadapi halangan ketika ingin berpartisipasi di masyarakat.
Maka, PBB inisiatif UN Decade of Healthy Aging ini dicanangkan dalam kurun waktu satu dekade, yakni mulai 2020 hingga 2030. Dalam kurun waktu itu, PBB berusaha menciptakan kolaborasi antara pemerintah, lembaga masyarakat sipil, akademisi, para profesional, media, dan sektor swasta untuk melakukan berbagai aksi demi meningkatkan kualitas hidup warga senior.
Berbagai aksi tersebut terbagi dalam empat area, yakni memfasilitasi warga senior untuk aktif berpartisipasi dan berkontribusi bagi komunitas dan masyarakat, memerangi ageism (link ke artikel soal ageism), memastikan warga senior mendapatkan fasilitas kesehatan yang memadahi, dan menyediakan dukungan yang berkualitas agar warga senior bisa tetap menikmati hak dasar sebagai manusia serta hidup bermartabat.
Supaya inisiatif ini bisa mendapatkan dukungan penuh, sebuah platform online pun didirikan: decadeofhealthyageing.org. Di platform ini, siapa pun, terutama warga senior, bisa mendapatkan sumber pengetahuan untuk menjalani ageing dengan layak.
Kalau Mahapuan penasaran dan ingin tahu lebih jauh soal aksi apa saja yang sudah dilakukan, dan bagaimana Anda bisa berpartisipasi, yuk, segera kunjungi website decadeofhealthyageing.org