Batik adalah salah satu budaya Indonesia yang patut dilestarikan. Beberapa orang masih ada yang salah kaprah dengan pengertian Batik. Batik adalah sebuah proses pewarnaan dengan menggunakan canting dan lilin sebagai alat bantu. Jadi dalam proses pembuatannya selalu ada lilin. Jika dalam proses pembuatannya tidak memakai lilin dan canting, itu adalah tekstil bermotif batik.
Pada awalnya batik yang ada adalah Batik Tulis, kemudian melalui perkembangannya berdasarkan market agar bisa lebih terjangkau, maka muncullah Batik Cap, Batik Kombinasi Tulis dan Cap, dan di era 70 an muncullah tekstil bermotif batik.
Batik Tulis
Menorehkan lilin panas dengan canting tulis, maka hasil akhirnya disebut Batik Tulis. Jaman dahulu membatik dilakukan pada dua sisi, sehingga sangat sulit membedakan mana bagian depan dan mana bagian belakang.
Batik Cap
Menorehkan lilin panas dengan canting cap, maka hasil akhirnya disebut Batik Cap.
Batik Kombinasi Cap dan Tulis
Menorehkan lilin panas dengan canting tulis dan cap, maka disebut Batik Kombinasi Tulis dan Cap
Tekstil Motif Batik
Tidak menggunakan lilin, tapi menggunakan teknik sablon atau screen printing untuk meniru motif batik yang ada. Jadi ini adalah tekstil motif batik bukan Batik.
Untuk Membedakan Batik Tulis dan Cap
- Gambar atau motif pada batik tulis jarang ada pengulangan sehingga batik tampak lebih luwes dengan ukuran motif relatif lebih kecil dari batik cap
- Motif tampak lebih rapih daripada batik tulis, batik cap dibuat dengan pola yang sudah ditentukan
- Pada batik cap, gambar biasanya tidak banyak tembus pada sisi satunya, juga pada tekstil batik yang menggunakan mesin, biasanya hanya ada satu sisi. Sedangkan pada batik tulis biasanya menembus pada sisi lainnya.
- Pada batik cap, gambar berulang dengan ukuran dan bentuk yang sama persis.
- Pada batik tulis sering terdapat serat halus seperti serat kayu, akibat dari pecahan lilin.
- Bahan yang digunakan untuk membuat batik tulis dan batik cap biasanya adalah, kain katun atau sutra. Bahan yang mengandung polyester tidak bisa menggunakan teknik pewarnaan ini, kecuali tekstil batik.
- Pada kombinasi Batik Tulis-Cap, motif utama, biaanya yang berbentuk besar dibuat dengan menggunakan cap, dan isen-isen dan cecak dilakukan dengan canting tulis
- Batik tulis dibuat dengan tangan, cobalah perhatikan setiap motif di kain tersebut. Pada awal dan akhir mengeblok lilin dengan canting, biasanya ada tetesan yang lebih besar, karena menggunakan tangan pada awal pembubuhan menggunakan tekanan, sehingga di awal dan akhir ada tetesan.
What do you think?