Salah satu proses alamiah yang dialami perempuan jelang usia 50 tahun adalah munculnya rambut putih atau grey hair. Hal ini tidak perlu dirisaukan, asal tahu cara merawatnya, rambut beruban tetap sehat dan berkilau.
Mungkin belum banyak diketahui, rambut beruban cenderung mudah rontok, rapuh dan cenderung warnanya berubah kekuningan akibat proses menurunnya pigmentasi pada rambut. Ikuti tip dan trik cara merawat rambut beruban agar tetap sehat dan berkilau.
1. Selalu gunakan sampo sesuai jenis rambut. Pemilihan sampo yang tepat sangat menolong untuk menyesuaikan dengan kondisi rambut. Perlakukan rambut dengan pijatan lembut ketika keramas dan gosok perlahan dengan handuk ketika mengeringkannya.
2. Munculnya uban biasanya dibarengi dengan kondisi rambut dan kulit kepala yang cenderung lebih kering. Selain sampo yang tepat, penggunaan vitamin, serum dan tonik rambut sangat dianjurkan. Agar rambut tidak mudah rontok dan rapuh.
3. Kurangi pemakaian alat-alat seperti catok, hair dryer, steamer atau alat-alat lain yang hanya akan memperburuk kondisi rambut. Jika memang diperlukan, gunakan alat-alat tersebut dalam suhu rendah.
4. Mulai membiasakan diri dengan menggunakan rol rambut ketimbang hair dryer atau gunakan handuk hangat sebagai pengganti steamer ketika creambath. Dan biarkan rambut kering secara alami.
5. Rambut beruban cenderung mudah berubah warna menjadi kekuningan. Selalu gunakan penutup kepala atau topi ketika beraktifitas di ruang terbuka pada siang hari untuk melindungi rambut dari paparan sinar matahari.
6. Gunakan penutup rambut ketika berenang untuk menghindari efek klorin yang bisa mempercepat rambut menjadi kekuningan.
7. Hindari untuk tidak menyikat rambut secara berlebihan! Hal ini hanya akan membuat rambut menjadi rapuh.
8. Bahan-bahan alami seperti cuka apel bermanfaat untuk rambut agar berkilau. Caranya: setelah sampo, usapkan cuka apel yang dilarutkan dengan sedikit air secukupnya pada helai rambut (tidak perlu mengenai kulit kepala) hingga rata. Diamkan selama 10-15 menit kemudian bilas hingga bersih.
9. Konsumsi makanan yang baik untuk pertumbuhan rambut seperti makanan yang mengandung vitamin A, B kompleks, zat besi dan lain-lain.
Seperti: minyak ikan (baik mengkonsumsi ikan salmon, Ikan tuna, mackerel), avokad, apel, pisang, strawberry, kacang-kacangan seperti kacang hijau, kacang almond, walnut, lentil. Sayuran seperti: bayam, brokoli. Konsumsi suplemen khusus untuk rambut yang mengandung biotin agar rambut tetap tumbuh subur.
10. Hindari rokok dan minuman beralkohol dan minuman yang mengandung kafein. Perbanyak minum jus, smoothie dan air putih (lebih baik lagi minum infused water).
What do you think?