Sebagian orang sulit menemukan sunscreen yang cocok dengan kondisi kulitnya, sehingga melewatkan penggunaan sunscreen di siang hari. Padahal menggunakan sunscreen sangat penting, sebab sunscreen dapat membantu menangkal radikal bebas dari sinar UV.
Rutin menggunakan sunscreen juga bisa membantu mencegah kulit menjadi keriput, kendur, dan tampak tua. Menurut FDA, sebaiknya gunakan sunscreen dengan SPF minimal 30+.
Tapi, kalau Mahapuan punya aktivitas yang tinggi di luar ruangan, sebaiknya pilih sunscreen dengan SPF 50.
Memilih Sunscreen yang Sesuai Kondisi Kulit
Pilih sunscreen yang sesuai dengan kondisi kulit, agar Mahapuan merasa nyaman dan makin rajin pakai sunscreen.
1. Kulit Berminyak, Berjerawat, atau Sensitif
Jika Mahapuan memiliki kulit berminyak, berjerawat, atau sensitif, pilihlah sunscreen dengan formula mineral (physical sunscreen), atau non comedogenic. Sunscreen dengan zinc oxide atau titanium dioxide juga cenderung lebih bisa ditoleransi oleh kulit sensitif.
Cari pula sunscreen dengan formula bebas minyak, terutama bagi siapa saja yang memiliki kulit berjerawat. Sunscreen dengan kandungan niacinamide (vitamin B3) juga bisa dipertimbangkan, karena niacinamide terbukti efektif dalam melawan jerawat dan perubahan warna kulit akibat bekas jerawat.
Jika Mahapuan sedang menjalani treatment jerawat, pertimbangkan untuk memakai SPF 50, karena treatment dapat membuat kulit lebih sensitif terhadap cahaya.
2. Kulit Kering
Jika Mahapuan memiliki kulit kering, cari sunscreen dengan kandungan ceramide atau hyaluronic acid yang bermanfaat untuk kulit kering. Mahapuan juga bisa memakai pelembap yang cukup, tunggu sekitar lima menit, lalu timpa dengan sunscreen.
Sunscreen yang mengandung ceramide dan peptida juga dapat memberikan dorongan ekstra pada sifat anti-aging.
3. Kulit Gelap
Jika Mahapuan memiliki kulit gelap, sebaiknya gunakan chemical sunscreen dan jauhi physical sunscreen. Pasalnya, physical sunscreen dapat meninggalkan white cast, atau residu putih yang membuat kulit gelap tampak abu-abu.
Namun, jika chemical sunscreen membuat kulitmu berjerawat, pertimbangkan untuk menggunakan hybrid sunscreen, yakni gabungan physical sunscreen dan chemical sunscreen.
Nah, itulah penjelasan mengenai sunscreen. Mahapuan tipe kulitnya apa? Jangan sampai salah pilih sunscreen, ya!